LUMAJANG, Gempurnews.com – Gunung Semeru yang berada di Pulau Jawa masuk Wilayah Lumajang Jawa Timur, nampaknya jalur pendakian ditutup total sejak hari ini, Hal itu dibenarkan oleh I Gede Marawayan, Kepala Bidang Wilayah II Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, pada sejumlah awak media diruang kerjanya, di hari yang sama.Kamis(3/1/2019)
Menurutnya penutupan jalur pendakian didasari oleh kondisi cuaca yang menurutnya ekstrim. Dan itupun kami mengacu pada prediksi BMKG,” kata dia.
Disisi lain keselamatan itu yang lebih penting untuk menghindari terjadinya hal – hal yang tidak diinginkan, sehingga jalur pendakian tersebut ditutup hingga batas waktu yang belum ditentukan.
“Kami terus memonitor dari BMKG serta melakukan koordinasi terkait kondisi terkini, sambil menginformasikan jalur pendakian dibuka lagi,” tambahnya.
Tidak itu saja, Penutupan diberlakukan hanya untuk jalur pendakian saja.ucapnya I Gede Marawayan.
“Jalur pendakian relatif aman. Kami mengacu pada cuaca yang buruk, dimana intensitas hujan diawal tahun hingga Februari ini menurut ramalan begitu tinggi. Selain itu kami juga memberi kesempatan pada ekosistem agar sedikit beristirahat, supaya optimal kembali,”pungkasnya(Kar)


