Opini
Buat para Guru, Orang Tua dan para Murid

0
545

Buat para guru, orang tua dan semua anak didik.
Ujian anak-anak kita akan segera di mulai. Saya tahu anak-anak akan merasa khawatir dan orang tua juga merasa cemas. Apakah anak-anak bisa mengerjakan ujian dengan baik. Tapi hendaklah selalu di ingat, bahwa diantara anak-anak yang sedang mengerjakan ujian itu…. Terdapat, “artist yang tidak perlu mengerti tentang matematika. Ada juga seorang pengusaha yang tidak peduli mengerti sejarah atau sastra Inggris. Ada juga musisi yang tidak membutuhkan nilai kimia”. Ataupun juga, “olahragawan dimana kebugaran fisiknya lebih penting dari pada nilai fisika.

Jika anak kita mendapatkan nilai yang baik, itu bagus. Akan tetapi jika tidak, hendaklah jangan hilangkan rasa percaya diri dan martabat mereka. Masih banyak hal besar lainnya, yang cocok buat mereka dikehidupan ini.

Katakan pada mereka, apapun nilainya. Kamu tetap menyayangi mereka dan jangan menghakimi mereka. Harap lakukan ini, saat kamu melakukannya. Lihat anak-anak kita akan bisa menaklukan dunia.

“Satu ujian atau nilai yang rendah tidak akan menghilangkan impian dan bakat mereka.”
Dan hendaklah jangan berpikiran bahwa hanya dokter dan insinyur lah yang bisa bahagia di dunia ini, karena semua ada kesempatan. Salam hangat saya, Mohammad Jaeni, S. Pd, M. Pd. “Ujian itu penting tapi bukanlah segalanya”. “Nilai itu bagus tapi tidak menentukan siapa dirimu.”
Jangan biarkan satu ujian atau satu nilai menentukan masa depanmu.

Ada begitu banyak potensi yang ada didalam dirimu. Dan ingat apa yang dikatakan Albert Einsten….. “Setiap orang itu jenius”, tapi jika kamu menilai ikan dari kemampuannya memanjat pohon…. Maka selama hidupnya dia akan mempercayai bahwa dia bodoh.

Marilah kita ambil hikmahnya, jangan jadikan ukuran sukses seseorang menjadi ukuran sukses dirimu.

Oleh : MOHAMMAD JAENI, S. Pd. M
Pd

Penulis adalah : Ketua LSM Solidaritas Kreatifitas Anak Muda, Jurnalis Gempur News, Accounting Executive PT. Midtou Aryacom, Business Manager PT. Sentral Multi Gemilang dan Politisi PSI (Partai Solidaritas Indonesia)